Hubungi : 0878 4447 0154
Sabtu, 12 April 2025 - Universitas Sains Indonesia melaksanakan kegiatan Pengarahan & Pelantikan Mahasiswa Baru Kelas Karyawan Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025.
Mahasiswa baru Universitas Sains Indonesia melaksanakan serangkaian kegiatan Pengarahan & Pelantikan lingkungan kampus bagi segenap Mahasiswa Baru Jenjang Sarjana seluruh Program Studi di Universitas Sains Indonesia.
Acara ini dihadiri oleh 405 orang mahasiswa baru dari seluruh Program Studi. Acara ini dihadiri langsung oleh Pembina Yayasan Enam Peduli Pendidikan (YEPP) Bapak Ir. Yenon Orsa, MT. & Ketua Pelaksana Pengurus Harian Yayasan Bapak Djoko Soebagio Roespinoedji, SE. PG. DIP.
Pembina Yayasan Enam Peduli Pendidikan (YEPP) Bapak Ir. Yenon Orsa, MT. dalam pemaparannya memberikan pesan kepada Mahasiswa Baru kelas Karyawan Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025. "Saya percaya bahwa saudara/I merupakan putra dan putri terbaik bangsa dari berbagai penjuru tanah air yang secara sadar mengangap penting pendidikan untuk masa depan yang lebih baik. Dengan menyandang sebagai status mahasiswa USI saudara kini memulai perjalanan baru, yaitu sebuah perjalanan intelektual di Universitas Sains Indonesia".
Dalam pelaksanaan ini pula dijelaskan secara langsung proses pembelajaran dan penggunaan Sistem Informasi Pembelajaran (SIP) & Learning Management System (LSM) Untuk menunjang kegiatan perkuliahan.